KIP Kota Banda Aceh ikuti Rapat Monitoring Aplikasi PDPB

KIP Banda Aceh News – Komisoner Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kota Banda Aceh Divisi Perencanaan, Data dan Informasi, Yushadi dan Sub Koordinator Subbag Perencanaan Data dan Informasi, Vera Sisca mengikuti secara daring Rapat Monitoring Mingguan Pengembangan Aplikasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan dengan Tim Pengembang di Kantor KIP Kota Banda Aceh, Jum’at (21/5/2021).

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia yang diikuti oleh KPU/KIP Provinsi dan KPU/KIP Pilot Project (Proyek Percontohan) Nasional Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan yaitu KPU Kota Serang Provinsi Banten, KPU Kota Gorontalo Provinsi Gorontalo, KPU Kota Sukabumi Provinsi Jawa Barat, KPU Kota Yogyakarta Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta dan KIP Kota Banda Aceh Provinsi Aceh.