KIP Banda Aceh Tuntaskan Distribusi Logistik

DISTRIBUSIBanda Aceh – Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kota Banda Aceh sejak pagi tadi melakukan pendistribusian logistik pemilihan presiden (pilpres) untuk 9 kecamatan di wilayahnya. Kini seluruh logistik tersebut telah selesai didistribusikan.

Komisioner KIP Banda Aceh, Ranisah, menyebutkan pendistribusian logistik Pilpres tersebut tidak ada kendala apapun. “Berkat kerjasama dengan pihak kepolisian dan Panwaslu terjalin sangat baik, sehingga pendistribusian logistik berjalan dengan lancar,” ujarnya di Banda Aceh, Selasa (8/7). Untuk pendistribusian logistik Pilpres untuk ke-9 kecamatan di Banda Aceh, sebut Ranisah, langsung dilakukan oleh pihak PPK masing-masing kecamatan yang mendistribusikannya ke PPS.
Di Kota Banda Aceh, terdapat 413 tempat pemungutan suara (TPS) yang tersebar di 90 gampong/desa. Adapun jumlah kotak suara yang didistribusikan berjumlah 826 kotak. “Untuk di Banda Aceh kita langsung membuatnya dalam dua bentuk sehingga mudah ditandai, yaitu yang bertuliskan keterangan huruf B berisakan formulir dan yang bertuliskan kerangan huruf A adalah surat suara,” sebut Ranisah.[Hus]